Warta Utama

Polisi Bekuk Pencuri di Asrama Unesa

24 lakar santriTribratanewsjatim.com: Anggota Unit Crime Hunter Polsek Lakarsantri berhasil mengamankan 2 dari 4 pelaku perampokan di kawasan kampus Unesa, Senin Pagi (18/4/2016)  lalu sekira pukul 07.00 Wib.Hingga Minggu (24/4/2016) polisi masih buru dua pelaku DPO.

Kedua pelaku yang berhasil diringkus yakni RM (46), pekerja bangunan asal Cilacap yang tinggal di Jakarta Timur bersama dengan rekannya berinisial AR (16) warga Endrosono Semampir Surabaya.

Awalnya Polisi menangkap tersangka AR terlebih dahulu pada hari Senin (18/4/2016), sesaat setelah dirinya bersama 3 rekannya yang lain saat menggasak 5 Briker NCB Listrik di Proyek Pembangunan Asrama Putri Unesa Lidah Wetan Surabaya.

Tersangka AR sempat menjadi bulan-bulanan massa saat aksinya bersama rekannya diketahui seorang warga yang ada di sekitar lokasi kejadian. Beruntung Polisi segera melakukan pengamanan kepada pelaku dan langsung membawanya ke Mapolsek Lakarsantri untuk dimintai keterangan, sedangkan 3 pelaku yang lain berhasil meloloskan diri.

Setelah dilakukan pengembangan oleh tim Penyidik Polsek Lakarsantri, ditangkaplah tersangka RM di sebuah Hotel di Kawasan Dinoyo Surabaya. Awalnya pelaku yang mengaku sudah memiliki 2 anak ini menginap di sebuah Hotel di Kawasan Arjuno. Setelah mengetahui temannya tertangkap Polisi dirinya berpindah ke Hotel di kawasan Dinoyo Surabaya, hingga pada Selasa dini hari (19/4/2016) sekira pukul 23.00 Wib dirinya berhasil dijemput anggota Crime Hunter Polsek Lakarsantri Surabaya.

Kapolsek Lakarsantri Kompol Slamet Sugiarto, SH mengungkapkan, pelaku merupakan spesialis pencuri alat instalasi listrik di kawasan proyek di Surabaya. Menurut keterangan tersangka dirinya sudah pernah melakukan hal serupa di Sejumlah Kota di Wilayah Jawa Timur, seperti Batu Malang, Sidoarjo, dan sejumlah tempat di Kota Surabaya.

Tersangka RM merupakan otak dari perampokan di kawasan proyek asrama Putri Unesa ini. Dirinya memiliki jaringan di Jakarta yang siap menampung barang hasil curiannya selama beroperasi di Jawa Timur.

Kini Keduanya berikut barang bukti 5 Briker NCB Listrik, sejumlah alat pertukangan dan satu Unit Mobil Rental yang digunakan tersangka melaksanakan aksi diamankan di Mapolsek Lakarsantri guna proses penyidikan lebih lanjut”, pungkas Kapolsek Lakarsantri. (mbah heru)

 

Komentar

Click to comment
To Top
f8bet 79king tf88 8xbet https://f8bet.bike/ https://f8bet.games/ https://videof8bet.com/