Berita

Muspika Mayang Rapat Koordinasi Bentuk PPKM Desa Se Kecamatan Mayang

Polsek Mayang – Polres Jember : Hari ini, Muspika Mayang bersama perangkat desa se Kecamatan Mayang mengadakan rapat koordinasi membentuk posko PPKM Mikro di tingkat desa. Selasa (16/02/2021).

Hal ini dilakukan sebagai bentuk kesiapan pencegahan dan penanganan penyebaran Covid 19 sesuai dengan Instruksi Mendagri (Inmendagri) Nomor 03 Tahun 2021 tentang PPKM Mikro dan Pembentukan Posko Penanganan Covid-19 sampai tingkat desa dan kelurahan dalam rangka upaya pengendalian penyebaran Covid-19.

Menurut Kapolsek Mayang Iptu Bejul Nasution,SH “Pembentukan posko PPKM Mikro ini sebagai bagian dari pelaksanaan Kampung Tangguh Semeru (KTS) di tingkat Desa. Fungsi Posko PPKM Skala Mikro ini memiliki tugas sebagai garda terdepan dalam penanganan pencegahan Covid-19 yang menjangkau hingga tingkat RT dan RW,” ujarnya.

“Untuk memastikan PPKM Mikro berjalan dengan optimal, dibentuklah posko tingkat desa yang pelaksanaannya diawasi oleh posko di tingkat kecamatan. Posko tingkat desa melakukan fungsi pencegahan, penanganan, pembinaan, dan mendukung pelaksanaan penanganan Covid-19 yang diketuai oleh Kepala Desa dibantu perangkat dan mitra desa. Mereka berkoordinasi dengan Satgas Covid-19 yang berada di tingkat atasnya atau TNI/Polri,” Tambah Kapolsek Bejul Nasution, SH, (hm/bs).

Komentar

Click to comment
To Top
f8bet 79king tf88 8xbet https://f8bet.bike/ https://f8bet.games/ https://videof8bet.com/