Berita

Jumat Curhat Polresta Kendari Digelar di Kabupaten Konawe Kepulauan

Dalam rangka memberikan pelayanan informasi publik yang lebih luas, Polresta Kendari menggelar program jumat curhat di Kabupaten Konawe Kepulauan ( Wawonii).

Hadir langsung pada kegiatan jumat curhat, AKBP Saiful Mustofa, SIK., M.Si didampingi PJU Polresta Kendari dan para Kapolsek Jajaran di Kab. Konawe Kepulauan.

“Program jumat curhat sudah kami laksanakan dibeberapa tempat di wilayah hukum Polresta Kendari, termasuk Polsek jajaran juga melaksanakan giat tersebut” Tutur Waka.

“Alhamdulillah hari ini kami diberikan kesempatan untuk melaksanakan giat jumat curhat di Kab. Konawe Kepulauan, dengan tujuan utama yakni untuk mendengarkan keluh kesah dari masyarakat khususnya di Kab. Konawe Kepulauan ini” Tambahnya.

Lebih lanjut ia juga menyampaikan kepada masyarakat yang hadir, selain mereka ingin menyampaikan keluh kesah yang dirasakan, masyarakat juga bisa memberikan saran terkait kinerja Polresta Kendari lebih khusus Polsek Jajaran di Kab. Konawe Kepulauan.

Kegiatan jumat curhat yang digelar di TPI Kab. Konawe Kepulauan berjalan dengan aman, lancar dan kondusif.

Komentar

To Top
f8bet 79king tf88 8xbet https://f8bet.bike/ https://f8bet.games/ https://videof8bet.com/